KOTA SOLOK (KabaSurau): Selama 2 hari terlaksana, para Da’i dari berbagai daerah di Sumatera Barat (Sumbar) mengadakan pertemuan di Gedung Sekolah Dasar Islam Terpadu (SDIT) Yayasan Sablilul Haq, Kota Solok. Kegiatan ini berlangsun dari tanggal 27 Maret sampai 28 maret 2021. Kegiatn ini juga diikuti oleh Ketua Yayasan Sablilul Haq Solok, yakni Ustadz Asmon Nurijal, kemudian Ketua Yayasan Dareliman Padang, Buya Muhammad Elvi syam dan Buya Faisal Abdurrahman.
Lebih dari 40 orang Da’i menghadiri kegiatan tersebut, dikutip dari akun Facebook Buya Faisal Abdurrahman yang juga sebagai peserta kegiatan tersebut mengungkapkan, Acara Dauroh Da’i Sumbar ini penuh dengan keakraban dan pencerahan.
“Diantara agenda pertemuan Dai Sumbar adalah mengkaji Kitab Al ikhtilaf ususuhu wadhawabituhu yang ditulis Oleh Syaikh Sholeh bin ghanim Assadlan,” tulisnya dalam akun Facebook tersebut.
Kitab ini dibacakan oleh Buya Muhammad Elvi Syam dan di diskusikan oleh seluruh peserta yang kompeten. Kitab ini berisikan bagaimana menyikapi perbedaan pendapat dalam masalah Ijtihadiyah, sehingga tidak mengantarkan kepada perpecahan, serta bagaimana adab-adab para sahabat dalam menyikapi perbedaan pendapat, dan juga yang mana perkara-perkara yg tidak boleh berbeda.
Kemudia di hari ke dua, kegiatan dilanjut dengan diskusi persoalan dakwah dan lembaga pendidikan. Suasana dauroh penuh kehangatan dan persaudaraan. Selainitu juga terjadi saling bertukar fikiran dalam persoalan dakwah.
“Persoalan dakwah perlu Ta’awun dan kerja sama yg baik dengan menjaga adab-adab dalam perbedaan pendapat, Semoga Allah senantiasa menguatkan semangat dan menambah ilmu dan memenangkan yang haq,” Tulis Buya Faisal.
Selain itu juga dibahas bagaimana mencarikan solusi terhadap daerah-daerah yang minim da’i, salah satu solusi yang didapati adalah dengan cara saling berbagi dan menyarankan para mahasiswa yg akan tamat agar segera pulang kampung untuk membangun kampung.
Disamping itu para Da’i juga disuguhkan minuman Kopi murni dari Abe cofee, Sehingga membuat semangat para Da’i mengikuti kegiatan meningkat.
“Kami ucapkan terimakasih kepada seluruh panitia yang telah melayani dan berkhitmad untuk kegiatan yang mulia ini dengan pelayanan yg spesial. Semoga Allah memberikan keberkahan kepada setiap yang punya andil dalam kegiatan ini,” tutup Buya Faisal dalam tulisannya. (SY)