Buya Muhammad elvi syam memaparkan program pendidikan Yayasan Dareliman kepada Kepala Dinas Pendidikan Sumbar, Adib Alfikri. (Foto: Syaugi)

PADANG (KabaSurau): Dalam rangka menjalin silaturahmi dengan pemerintah, Pengurus Yayasan Dareliman Padang mengunjungi kantor Dinas Pendidikan Sumatera Barat (Sumbar), Senin (3/5/2021). Sebelumnya rombongan tersebut telah mengunjungi Walikota Padang Hendri Septa di Rumah Dinas Walikota Padang dengan kegiatan yang sama.

Rombongan Yayasan Dareliman tersebut, Selain bersilaturahmi dan melakukan audiensi pemaparan program pendidikan, juga menyerahkan 40 eksemplar Al Qur’an, kalender Surau tv dan kurma, kepada Kepala Dinas (Kadis) Pendidikan Sumbar.

Adib Alfikri selaku Kadis pendidikan Sumbar mengapresiasi kunjungan dan pemaparan yang disampaikan Buya Muhammad elvi syam selaku Ketua Yayaysan Dareliman Padang. Ia menuturkan dalam audiensi tersebut terjalin komunikasi dan penyamaan presepsi terkait bidang pendidikan antara Pemerintah dan Yayasan Dareliman.

Audiensi yang dilakukan Yayasan Dareliman kepada Dinas Pendidikan Sumbar, menyamakan presepsi di bidang pendidikan.

“Saya juga berbagi beberapa pandangan bagaimana seharusnya sekolah atau perguruan swasta memberikan kontribusi positif terhadap kemajuan pendidikan di Sumatera Barat,” ucapnya.

Adib mengungkapkan harapannya kepada sekolah swasta atau yayasan lain, agar memiliki cara pandang yang sama terhadap apa yang disampaikan Yayasan dareliman, yakni berkomitmen bersama pemerintah membentuk generasi yang berkualitas.

Penyerahan 40 ekslemplar Al Qur’an dari Negara Kuwait kepada Kadis Pendidikan Sumbar.

Diakhir pertemuan, Yayasan Dareliman menyerahkan Al Qur’an wakaf dari Negara Kuwait yang diterima Yayasan Dareliman melalui Lajnah Khairiyah Musytarakah Jakarta.  Adib mengucapkan terimakasih atas penyerahan Al Qur’an tersebut, ia menuturkan akan membagikan Al Qur’an tersebut kepada stakeholdernya.

“Semoga bermanfaat,” tutupnya.

Reporter: Syaugi
Penulis: Syaugi