General Manager Surau TVBuya Muhammad Elvi Syam selaku Ketua Yayasan Dar el-Iman menyerahankan SK General Manager Surau tv kepada Deli Hermanto.

Kabasurau.co.id: General Manager Surau Tv secara resmi berganti, sebagaimana terlaksana pengesahan jabatan dan penyerahan SK kepada Deli Hermanto, S.Pd., di Gedung Studio Surau Tv, Jalan Belanti Barat 6 No12, Lolong Belanti, Kecamatan Padang Utara, Kota Padang, Selasa (30/11/2021). Sebelumnya ia menjabat sebagai PLT GM Surau Tv, menggantikan sementara GM sebelumnya Sutan Dafrizal, S.Pd.I.

Penyerahan SK langsung diberikan oleh Ketua Yayasan Dar el-Iman, Buya Muhammad Elvi Syam, Lc. MA,. Kemudian turut hadir perangkat Yayasan, Ridho Handika,S.TP., selaku Sekretaris dan Rizki Dasril, S.E., selaku Bendahara, serta kru Surau tv.

Dalam penyerahan SK tersebut, Buya Muhammad Elvi Syam mengungkapkan, hal ini sebagai bentuk regenerasi kepemimpinan di Surau Tv. Dengan bergantinya pimpinan Surau tv ia berharap kedepan Surau tv lebih baik dan melahirkan pemimpin-peminpin baru.

“Hal ini tidak menutup kemungkinan kepada kawan-kawan yang lain untuk menjadi GM Surau Tv kedepan, karena hal ini perlu kita regenerasikan agar melahirkan pemimpin-peminpin baru,” terang Buya Elvi kepada Kru Surau Tv yang hadir pada kesempatan tersebut.

Surau Tv merupakan unit media yang berada di bawah Yayasan Dar el-Iman, menyiarkan berbagai macam konten dakwah dan informasi yang bermanfaat. Program-program yang pernah menjadi unggulan diantaranya seperti Kato Urang, Surau Kito, Kaba Surau, Ciloteh Lapau Sutan, Dunia Pendidikan, Dialog Publik, Dialog Kesehatan, Kajian Keluarga, Live Tabligh Akbar dan kajian dari berbagai daerah, serta banyak lagi.

Sebelumnya, pimpinan Surau Tv adalah Sutan Dafrizal, S.Pd.I,. Dalam kepemimpinannya telah banyak menghasilkan tayangan dan program-program bermanfaat. Semoga kontribusi GM sebelumnya menjadi ladang pahala jariyah baginya dan hanya Allah Subhanahuwata’ala yang membalasnya.

Terakhir, semoga kedepan Surau Tv menjadi lebih baik dan memberikan warna baru usai pengesahan pemimpin baru.

Redaksi