Kabasurau.co.id: Tim yang diutus Yayasan Dar el-Iman yang terdiri dari Dareliman Peduli dan Surau tv telah menyalurkan bantuan tahap pertama di posko 2 Markas Bersama Assunnah (MBA) di Jorong Pasa Lamo, Kanagarian Kajai, Kecamatan Talamau, Kabupaten Pasaman Barat (Pasbar), Sabtu (26/2/2022).

Sebelumnya, tim mengunjungi posko utama MBA yang berlokasi di Komplek Yayasan An Najiya, Simpang Empat, Pasbar. Kemudian dilanjutkan dengan penyaluran sembako ke posko 2 yang berlokasi dekat dengan pusat gempa.

Tim disambut oleh Ustad Desman yang telah berada di posko 2, dimana ustad Desman merupakan penanggung jawab posko MBA Pasbar. Saat ini MBA telah memiliki 2 posko utama dan 1 posko dapur umum, di posko 2 ini Dareliman peduli menyalurkan 180 kg beras, 2 dus mie instan, 60 liter minyak, 10 dus air mineral, dan 6 terpal.

“Telah kita dirikan posko induk kita di simpamg empat, posko induk ke 2 di titik pusat gempa Jorong Pasa Lamo,” ungkap Ustad Desman.

Dijelaskan Ustad Desman, sebagai bentuk langkah kebersamaan, maka koordinasi dilakukan satu jalur di posko MBA. Dan mengajak ikhwan-ikhwan yang datang dari seluruh penjuru daerah untuk membantu dan terjun kelapangan nanti nya bersama-sama bersinergi di posko MBA.

“Sebagai bentuk langkah kebersamaan kita, kita satu jalur, dari lembaga apapun kita satu, sehingga kebersamaan kita dapat dirasakan manfaatnya,” ajaknya.

Kemudian tim melanjutkan peninjauan lokasi untuk posko dapur unum sekaligus penyaluran bantuan sembako di pengungsian Padang pilla, Jalan Pinggang Kajai. Dimana jarak lokasi tersebut dari Posko 2 kurang lebih 3 KM.

Reporter: Sy