Kabasruau.co.id: Tim Asesor dari Dinas Pendidikan Provinsi Sumatera Barat kembali menilai kinerja kepala sekolah SMA DIBS, Senin (12/12/2022). Penilaian kinerja kepala sekolah (PKKS) ini adalah agenda tahunan. Terlaksana sekali dalam setahun dalam rangka mengevaluasi bagaimana kinerja kepala sekolah.
Tim penilai atau Asesor dalam kegiatan ini berjumlah 3 orang. Asesor pertama bapak Drs. Suherman M.Pd. Asesor kedua ibu Isfariyeti M.Pd, Kons. Kemudian Asesor ketiga sekaligus pengawas sekolah SMA DIBS Ibu Animar, M.Pd.
Selanjutnya Kepala sekolah SMA DIBS Ust Edwin Hutabian, S.Si., M.Pd.Gr., beserta jajaran menyambut baik kedatangan tim asesor. Ustadz edwin dalam kata sambutannya mengucapkan terimaksih kepada tim asessor yang sudah berkenan hadir di SMA DIBS.
“PKKS ini bukanlah ajang untuk menghakimi, melainkan suatu bimbingan guna untuk meningkatkan kualitas sekolah agar menjadi lebih baik lagi,” terangnya saat memberi sambutan.
Dalam kesempatan yang sama, Bapak Suherman menyampaikan bahwa kegiatan Penilaian kinerja kepala sekolah (PKKS), tidak hanya menilai kepala sekolah. PKKS ini juga menilai semua elemen yang ada di lingkungan sekolah.
“PKKS ini bukanlah hanya penilaian kepala sekolah melainkan seluruh kinerja guru – guru termasuk bagian tata usaha di sekolah,” ucapnya.
Dengan terlaksananya kegiatan PKKS ini, pihak sekolah berharap kegiatan ini dapat menjadi acuan dalam meningkatkan kualitas proses belajar mengajar di sekolah maupun tugas manajerial sekolah.
Reporter: Tim News Anchor SMA DIBS | Redaktur: Syaugi